Kenali Gejala Kanker Payudara pada Pria dengan SehatQ.com

1 min read

Kenali Gejala Kanker Payudara pada Pria dengan SehatQ.com

Apa yang pertama kali kalian pikiran saat pertama kali mendengar penyakit kanker payudara. Pasti kalian befikir penyakit yang hanya menyarang kaum wanita saja bukan. Yap penyakit kanker payudara pada umumnya memang menyerang kaum wanita, akan tetapi untuk kalian tahu kaum pria bisa juga terserang penyakit kaner payudara ini lohh. Kasus penyakit kanker payudara pada pria memang sangat jarang sekali terjadi, bahkan kurang dari satu persen lohh gan. Jujur saya juga baru mengetahuinya ketika saya melihat di direktori penyakit pada platfrom kesehatan SehatQ.

Kaum pria memiliki kemungkinan lebih tinggi untuk sembuh dibanding kamu wanita. Penyakit kanker payudara pada pria ini mempunyai kemungkinan lebih tinggi untuk semuh jika ditangani sejak stadium awal. Penyakit ini termasuk kedalam penyakit dalam dan harus ditangani oleh dokter spesialis.

Tanda dan Gejala Kanker Payudara Pada Pria

Meskipun kasus penyakit kanker payudara pada pria jarang sekali terjadi, akan tetapi ada baiknya mengetahui tanda-tanda dan gejala kenker payudara pada pria. Ada beberapa tanda atau gejala yang sama dengan penyakit kanker payudara pada umumnya. Berikut ini adalah tanda-tanda atau gejala kanker payudara pada pria.

Benjolan pada dada

Sama seperti gejala pada kanker payudara umumnya, gejala kanker payudara pada pria adalah memiliki benjolan. Jika pada kaum wanita bejolannya terdapat ada payudara, pada kaum pria benjolan terdapat pada dadanya. Benjolan pada dada ini tidak terasa nyeri atau sakit. 

Penebalan jaringan payudara

Jika dilihat pria sama sekali tidak memiliki payudara, akan tetapi jika tiba-tiba terjadi penebalan pada jaringan payudara. Kalian harus waspada mungkin itu gejala dari kanker payudara pada pria.

Perubahan di kulit payudara

Selain terjadi benjolan terdapat gejala lain yaitu perubahan pada kulit. Bentuk dari perubahan pada kulit yaitu berupa lesung atau dimpling, kerutan atau puckering, kemerahan, serta bersisik. Dan paling parahnya penamilan pada payudara bisa seperti kulit jeruk atau yang sering disebut peau d’orange.

Perubahan pada puting

Tidak hanya kulit peruahan juga tejadi pada puting. Bentuk perubahan itu berupa kemerahan, bersisik dan juga puting yang melesak masuk ke dalam.

Keluar cairan dari puting

Pada umumnya puting pria tidak mengeluarkan cairan apapun seumur hidupnya. Akan tetapi jika keluar cairan pada puting kalian harus waspada, ada baiknya kalian konsultasikan pada dokter. Kalian tidak usah panik, kalian bisa menggunakan salah satu dari fitur SehatQ yaitu tanya dokter. Kalian bisa menanyakan gejala atau tanda-tanda yang kalian alami di SehatQ. Agar dapat di deteksi lebih awal.

Cara Pengobatan Kanker Payudara Pada Pria

Sebelum melakukan penangan ada baiknya jika kalian berkonsultasi terlebih dahulu kepada Dokter Spesialis. Karena pengobatan penyakit kanker payudara pada pria bisa ditentukan berdasarkan faktor-faktor tertentu. Faktor tersebut sepeti stadium kanker yang di derita, kondisi kesehatan si pasien, dan kemampuan si pasien itu sendiri. Karena pengobatan penyakit ini tidaklah murah. Beberapa jenis penanganan yang bisa disarankan oleh dokter seperti operasi, terapi radiasi, kemoterapi dan juga terapi hormon.

Cara Pencegahan Kanker Payudara Pada Pria

Sampai artikel ini dibuat masih belum diketahui secara pasti penyebabnya dari kanker payudara pada pria. Sehingga pencegahan dari kanker payudara pada pria juga belum ada. Akan tetapi kalian bisa menurunkan kemungkinannya, kalian bisa menghindari beberapa faktor risikonya. Contohnya seperti, mencegah obesitas dan paparan radiasi dan kalian juga bisa menjalankan pola hidup sehat.

Semoga artikel saya di atas dapat bermanfaat dan memberikan informasi yang berguna untuk kalian yaa. Jika kalian masih bingung dan ada yang ingin kalian tanyakan kalian bisa menanyakannya pada kolom komentar. Atau kalian bisa bertanya langsung dengan dokter dengan aplikasi dari SehatQ.